Pengawasan melekat pada kampanye Calon Bupati Tegal Nomor Urut 02 Bapak H. Ischak Maulana Rohman, SH di Desa Jatilaba Kecamatan Margasari
|
Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan Margasari Kabupaten Tegal melakukan pengawasan melekat pada kampanye Calon Bupati Tegal Nomor Urut 02 Bapak H. Ischak Maulana Rohman, SH di Desa Jatilaba Kecamatan Margasari pada Hari Sabtu, 26 Oktober 2024 bertempat di RT.02 RW.02 yang dihadiri sekitar 300 orang.
Acara diawali dengan kegiatan Khotmil Qur’an dan Pengajian (Tausiyah) yang diisi oleh Ustad Ulinnuha dari Banyumas mulai pukul 14.00 sampai pukul 15.30 Wib
Sebelum acara dimulai Komisioner Panwaslu Kecamatan Margasari Memberikan Himbauan langsung kepada ketua dan jajaran Panitia Kegiatan :
- Tidak melibatkan Kepala Desa beserta Perangkat Desa dan Jajarannya, ASN dan P3K.
- Pada saat Calon Bupati melakukan kampanye area tempat kampanye harus dinetralisir
Setelah selesai cermah Usd. Ulinnuha pukul 16.00 Wib. Calon Bupati H. Ischak Maulana naik ke panggung untuk melakukan kampanye. Pada masa kampanye Calon Buapti No. 02 memperkenalkan diri pada masyarakat dan kader Nu Desa Jatilaba dan meminta dukungan pada masyarakat serta mengingatkan pelaksanaan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati pada tanggal 27 November 2024.
Dalam sambutannya Calon Bupati Tegal menyampaikan Visi dan Misi serta program Kerja apabila nanti terpilih menjadi Buapti Tegal. Acara sambutan Calon Bupati yang bertempat di Desa Jatilaba berlangsung dari pukul 16.00 samapai dengan pukul 16.30 Wib.
Penulis : Panwaslucam Margasari